Hama sering menyerang tumbuhan petani dan membuat hasil panen yang tidak memuaskan dan bahkan sampai merugi, contoh hama yang saat ini kita bahas adalah hama kutu daun yang menyerang tanaman di bagian daun, biasanya ada gejala yang bisa kita perhatikan pada tanaman yang terjangkit hama kutu daun yaitu, Nimfa dan Imago memakan permukaan bawah daun membentuk koloni dalam jumlah yang besar sehingga menyebabkan daun menjadi kering atau keriput. Serangga inimensekresikan embun madu sebagai cendawan jelagadan mengakibatkan embun jelaga. Areal fotosintesa berkurang sehingga kualitas buah rendah. serangga ni juga dapat berperan sebagai vektor virus. ini di sebabkan oleh serangga Aphids ghossyipii.
adapun cara menanggulanginya ada dua yaitu:
- Cara kultur teknis
- Memangkas daun yang terserang hama, kemudian musnahkan dengan cara di bakar
- Lakukan sanitasi kebun dengan cara membersihkan gulma dari pertanaman
- Tanaman yang sudah parah terkena virus, segeralah di cabut dan dibakar
- Jangan menggunakan pupuk Nitrogen yang berlebihan
- Aplikasi insektisida pada pucuk atau ranting yang terkoloni oleh serangga, tidak harus menyemprot seluruh tanaman. Gunakanlah insektisida yang telah terdaftar dan di izinkan oleh Mentan, yaitu insektisida yang berbahan aktif tetasipermetrin.